Sejarah singkat

Staff

Fasilitas

 
Proses pembelajaran peserta program studi Analisis Pengujian Laboratorium tidak terlepas dari kelengkapan sarana dan prasarana yang baik secara kualitas dan memadai secara kuantitas sesuai dengan kebutuhan. Termasuk diantara fasilitas yang dapat mendukung proses pembelajaran baik itu pembelajaran teori, ataupun praktikum adalah ruangan kelas, unit produksi, serta laboratorium berikut peralatan-peralatan kelengkapannya. Selain itu, fasilitas lain seperti fasilitas kebersihan, keamanan, serta kerapihan dijaga dengan ketat sebagai tolak ukur baik atau tidaknya suatu fasilitas di sebuah sekolah. Fasilitas tempat ibadah dan toilet merupakan fasilitas lain yang terdapat di lingkungan jurusan Analisis Pengujian Laboratorium

Laboratorium Kimia

Laboratorium kimia adalah ruang kerja khusus untuk peserta program keahlian Analisis Pengujian Laboratorium yang terletak di lantai dua dan digunakan sebagai tempat kerja dan praktikum peserta program studi Analisis Pengujian Laboratorium. Didalamnya berisi puluhan alat dan bahan kimia dasar. Berlokasi di bagian selatan Kampus Utama Smkn 1 Cikampek yang beralamat di Jalan Sukamanah Timur, Cikampek, Jawa Barat.

Laboratorium I

Laboratorium I merupakan salah satu dari lima buah laboratorium yang dikelola oleh program studi Analisis Pengujian Laboratorium. Laboratorium ini merupakan laboratorium terluas yang berlokasi di paling ujung barat dari kompleks Gedung Kimia. Kegiatan yang biasa dilakukan di laboratorium ini antara lain, pengenalan alat dan bahan, pembuatan larutan untuk konsumsi sendiri, hingga analisis titrimetri atau gravimetri. Peralatan yang terdapat di dalam Laboratorium ini antara lain, empat buah neraca analitik dalam bilik (ruangan) timbang khusus, enam buah meja kerja laboratorium, empat buah wastafel, dua buah rak larutan, lemari bahan kimia, tujuh buah lemari peralatan laboratorium, empat buah oven laboratorium serta berbagai jenis alat pemanas dan pengukuran lainnya.

Laboratorium II

Laboratorium II merupakan salah satu dari lima buah laboratorium yang dikelola oleh program studi Analisis Pengujian Laboratorium. Laboratorium ini berlokasi di samping Laboratorium I di ujung barat kompleks Gedung Kimia. Ukuran laboratorium ini sama dengan ukuran ruang kelas teori. Kegiatan yang biasa dilakukan di laboratorium ini termasuk analisis mikrobiologi, penuangan asam, analisis titrimetri, atau persiapan deret pada analisis instrumen. Peralatan yang terdapat di laboratorium ini antara lain, ruangan asam, alat-alat pemanas, mikroskop monokuler, inkubator, lemari peralatan, meja kerja laboratorium, lemari larutan, serta tempat penyimpanan khusus untuk asam, basa atau indikator.

Laboratorium III

Laboratorium III merupakan salah satu dari lima buah laboratorium yang dikelola oleh program studi Analisis Pengujian Laboratorium. Laboratorium ini berlokasi diantara Laboratorium II dengan ruangan Unit Produksi. Sama seperti Laboratorium II, ukuran laboratorium ini sama dengan ruangan kelas. Kegiatan yang biasa dilakukan di laboratorium ini termasuk persiapan media untuk analisis mikrobiologi, pemanasan, dan pemijaran. Peralatan yang terdapat di dalam laboratorium ini antara lain meja kerja laboratorium, pembakar bunsen, kompor gas atau listrik, kulkas, autoklaf tradisional dan listrik, laminar air flow, lemari peralatan serta lemari larutan.

Laboratorium IV

Laboratorium ini belum diselesaikan pembangunannya. Hingga Desember 2018, belum terdapat kegiatan praktikum dan peralatan laboratorium belum disediakan.

Laboratorium Instrumen

Laboratorium Instrumen merupakan salah satu dari lima buah laboratorium yang dikelola oleh program studi Analisis Pengujian Laboratorium. Laboratorium ini berlokasi diantara perpustakaan jurusan, Laboratorium I, dengan Laboratorium II. Ukuran laboratorium ini yaitu setengah dari ukuran ruang kelas. Khusus untuk laboratorium ini hanya digunakan untuk melakukan praktikum Analisis Kimia Instrumen. Peralatan yang terdapat dalam laboratorium ini antara lain air conditioner dan spektrofotometer ultraviolet visible Spectronic-20.

Unit Produksi

Setiap program studi di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Cikampek memiliki sebuah tempat untuk melakukan suatu produksi sesuai dengan jurusannya masing-masing. Ruangan Unit Produksi Analisis Pengujian Laboratorium berlokasi diantara toilet dengan Laboratorium III. Unit Produksi ini memproduksi air minum dengan metode penyaringan. Instrumentasi alat penyaring yang modern digunakan di dalam Unit Produksi ini

Ruang Kelas

Ruangan kelas teori yang berlokasi di Gedung Kimia, seluruhnya berada di lantai kedua. Setiap ruangan kelas dilengkapi dengan tiga puluh enam buah bangku, sebuah mimbar, lemari Al-Qur'an, proyektor, papan tulis putih, berikut peralatan kebersihan nya. Setiap kelas diberikan kebebasan untuk menghiasi kelasnya masing-masing dengan mengecatnya atau menambahkan ornamen-ornamen tertentu.

Mushala

Terdapat sebuah mushalla yang berlokasi di samping tangga. Mushalla ini digunakan khusus bagi peserta program studi Analisis Pengujian Laboratorium muslim yang tidak sempat untuk menunaikan salat berjamaah di masjid sekolah. Terdapat beberapa buah sajadah, karpet dan mukena yang rutin dirawat oleh para peserta program studi Analisis Pengujian Laboratorium secara swadaya.

Toilet

Fasilitas toilet digunakan khusus untuk peserta program studi Analisis Pengujian Laboratorium karena lokasinya yang terdapat di lingkungan jurusan Analisis Pengujian Laboratorium. Toilet ini rutin dibersihkan setiap hari oleh para peserta program studi Analisis Pengujian Laboratorium secara bergantian menurut jadwal piket toilet yang telah disepakati bersama.

Keamanan dan Kebersihan

Tingkat keamanan di lingkungan jurusan Analisis Pengujian Laboratorium tergolong baik karena telah difasilitasi beberapa buah CCTV yang dipasang di selasar ruangan kelas dan laboratorium. Selain itu, lingkungan jurusan Analisis Pengujian Laboratorium juga tidak banyak dikunjungi oleh para peserta program studi lainnya sehingga mempengaruhi tingkat kepercayaan dan kejujuran apabila terjadi gangguan keamanan bagi peserta program studi Analisis Pengujian Laboratorium.

Kebersihan sangat dijaga di lingkungan jurusan Analisis Pengujian Laboratorium. Setiap orang yang memasuki lingkungan tersebut diwajibkan untuk membuka alas kaki ataupun sepatu yang dikenakannya. Lantai di lingkungan jurusan Analisis Pengujian Laboratorium rutin dibersihkan oleh peserta program studi Analisis Pengujian Laboratorium. Upaya menjaga kebersihan juga ditambah oleh berbagai poster pengingat akan kebersihan yang dipasang di lingkungan jurusan Analisis Pengujian Laboratorium.

Kurikulum

Siswa dan Alumni

 
Departemen Analisis Pengujian Laboratorium
Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Cikampek
Gedung W Smkn 1 Cikampek Lt. 2 Ruangan 9-16
Jl. Sukamanah Timur, Cikampek, Jawa Barat, Indonesia